7 Cara Reset Hp Samsung Yang Terkunci PIN, Password & Pola

Salah satu cara mengatasi hp Samsung yang terkunci adalah dengan reset. Proses reset akan menghapus seputar file yang ada di smartphone dan mengembilikan pengaturan hp Samsung ke pengaturan pabrik. Cara reset hp Samsung juga sangat mudah, namun tergantung dari tipe smartphone yang kalian miliki.

Sebenarnya kita bisa membuka hp Samsung yang lupa pin tanpa perlu melakukan reset. Caranya adalah dengan menggunakan fitur yang tersedia pada findmymobile.samsung.com. Pada situs tersebut telah tersedia fitur Unlock yang bisa digunakan untuk membuka hp Samsung yang lupa kode pattern, PIN, Password, ataupun fingerprint dan faceunlock.

Hanya saja banyak pengguna hp Samsung yang belum mengaktifkan fitur Find My Mobile sehingga tidak bisa menggunakannya untuk membuka hp yang terkunci. Fitur Find My Mobile juga membutuhkan akun Samsung yang login di smartphone. Jadi apabila tidak login akun Samsung maka tidak bisa menggunakannya.

Nah bagi yang belum mengaktifkan Find My Mobile ataupun belum login akun Samsung maka jalan satu-satunya mengatasi hp Samsung yang terkunci adalah dengan mereset smartphone. Untungnya cara reset hp Samsung sangat mudah. Kalian tinggal mengikuti tutorial yang kami sampaikan di bawah ini.

Tutorial Cara Reset Hp Samsung Yang Terkunci

Cara Reset Hp Samsung Yang Terkunci

Sebenarnya Samsung menyediakan menu untuk mereset smartphone yang tersedia pada bagian Pengaturan. Namun mengingat smartphone dalam posisi terkunci, maka menu tersebut tidak bisa diakses. Meskipun begitu, kita tetap bisa melakukan reset secara manual dengan masuk menu Android Recovery.

Ada cara khusus untuk mengakses menu Android Recovery. Untuk mengetahui caranya, silahkan simak informasi projektino.com berikut ini. 

  1. Silahkan matikan smartphone terlebih dahulu. Selain itu, anda juga menggunakan tombol kombinasi Volume Bawah dan Power untuk restart secara paksa. 
  2. Setelah mati, kemudian tekan tombol Volume Atas dan Tombol Power secara bersamaanCara Reset Ponsel Samsung Yang Terkunci
  3. Kemudian lepaskan semua tombol apabila Logo Samsung Galaxy telah muncul
  4. Berikutnya pilih menu Wipe Data/factory Reset. Untuk memilih menu tersebut, silahkan gunakan tombol volume atas dan bawah, lalu tekan tombol Power untuk konfirmasiWipe Data Hp Samsung
  5. Setelah itu pilih “Yes” dan tekan tombol Power sekali.
  6. Langkah terakhir, gunakan tombol Power untuk memilih menu Reboot System Now.Reboot System Now
  7. Kemudian tinggal menunggu proses reboot selesai.

Sebagai catatan, tidak semua hp Samsung memiliki tampilan Android Recovery yang sama. Pada intinya adalah harus memilih menu Factory Data Reset atau Wipe Data yang merupakan menu untuk hard reset hp Samsung. Setelah itu tinggal reboot dan proses reset berhasil. 

Cara di atas bisa kalian gunakan untuk mereset beragam tipe hp Samsung, seperti Samsung Galaxy A10, Galaxy A11, Galaxy A12, Galaxy A50, Galaxy A51, dan beragam tipe lainnya. Sedangkan untuk tipe hp jadul yang masih memiliki tombol home seperti Samsung J2 Prime maka cara masuk ke menu Android Sytem Recovernya sedikit berbeda.

Dimana untuk Samsung J2 Prime dan beragam tipe lainnya yang masih memiliki tombol fisik home caranya adalah dengan menekan tombol Power + Home + Volume Atas. Setelah berhasil masuk ke menu System Recovery maka tinggal mengikuti tutorial di atas. 

Setelah proses Reboot selesai maka Pengaturan smartphone akan kembali lagi ke pengaturan bawaan pabrik. Semua data akan terhapus dan hanya menyisakan data yang tersimpan di memori eksternal saja. Itu artinya anda akan kehilangan, foto, video, aplikasi, dan game yang terinstal di smartphone.

Owh yah, biasanya setelah melakukan reset anda harus memasukan akun Google yang sebelumnya telah login di Smartphone. Akun Google yang dimasukan harus benar. Apabila salah maka smartphone tidak akan bisa diakses.

Memasukan akun Google merupakan bagian dari sistem keamanan smartphone. Jadi apabila smartphone hilang maka tidak bisa direset oleh orang lain. Namun hal ini akan menyusahkan bagi pengguna hp Samsung yang lupa akun Google.

Jika lupa akun Google maka harus melakukan Bypass. Kami akan memberikan tutorial bypass hp Samsung pada artikel selanjutnya. Nah demikianlah informasi singkat mengenai cara reset hp Samsung yang terkunci, simak pula artikel sebelumnya mengenai “Cara Mengatasi HP Restart Sendiri” dan beragam artikel menarik lainnya.