7 Kelebihan dan Kekurangan Samsung S23 : Spek & Harga

Tepat pada awal Februari 2023 Samsung memperkenalkan Samsung S23 sebagai flagship teranyar mereka. Ponsel ini sendiri bakalan hadir dengan Kelebihan dan Kekurangan Samsung S23 yang sangat menarik di berbagai lini spesifikasi yang dibawa ponsel tersebut.

Samsung Galaxy S23 bakalan hadir dengan spesifikasi yang kelas atas. Hal ini bisa dilihat dengan hadirnya chipset Snapdragon 8 Gen 2 yang dibuat kusus untuk seri Samsung galaxy dengan perfoma yang tantunya tidak perlu di pertanyakan lagi.

Secara desain ponsel ini juga hadir dengan desain yang kokoh namun nampak sampa dengan seri A Samsung. Bagian layarnya flat menggunakan desain layar menggunakan punch hole yang memiliki lapisan pelindung layar Armor aluminum frame.

Sektor kamera juga menjadi hal yang patut untuk di acungi jempol, dan menjadi lini kelebihan. Bagaimana tidak dibagian kamera belakang bakalan terdapat lensa 50 MP dengan lensa wide serta 10 + 12 MP tambahan lainnya yang siap mengoptimalkan hasil jepretan fotografi.

Spesifikasinya bakalan jauh lebih mengungguli seri sebelumnya yakni Spesifikasi Samsung S22 yang muncul satu tahun sebelumnya. Sektor lainnya yang menarik jelas ada pada kelengkapan fitur, dimana ponsel ini memiliki fitur yang sangat lengkap untuk sebuah ponsel andriod.

Kelebihan dan Kekurangan Samsung S23

Kelebihan dan Kekurangan Samsung S23Sebagai salah satu seri ponsel Flagship Samsung terbaru di tahun 2023 sudah jelas ponsel ini akan dibekali dengan spesifikasi kelas tinggi. Hal ini bisa terlihat dengan dibekalinya spesifikasi ponsel yang berada di kelas atas untuk semua lininya.

Fitur spesial seperti IP68 yang membuatnya memiliki ketahanan akan air juga di pertahankan dari seri sebelumnya. Berikut ini adalah beberapa Kelebihan dan Kekurangan Samsung S23 yang bakalan projektino sampaikan.

1. Desain

Review Samsung S23Desain kamera belakang yang dibawa Samsung S23 memang mengingatkan kita pada seri A. Namun desain yang dibawanya ini semakin premium dengan Armor aluminum frame yang membuatnya semakin kokoh dan kuat jika terbentur.

Samsung S23 juga akan hadir dengan beberapa pilihan warna menarik seperti Phantom Black, Cream, Green, Lavender, Graphite dan Lime. Sedangkan untuk bagian layarnya sendiri bakalan menggunakan layar dengan desain pnch hole yang membuatnya kesan semakin premium.

2. Layar Amoled

Spesifikasi Samsung Galaxy S23 sangat bagus juga di bagian layarnya, hal ini terlihat penggunaan layar jenis Amoled. Untuk dimensi layarnya sendiri menggunakan layar dengan dimensi 6.6 inches yang membuatnya memiliki tampilan layar yang luas.

Selanjutnya layar tersebut juga sudah dibekali dengan lapisan pelindung layar. Layar tersebut menggunakan resolusi 1080 x 2340 pixels dengan kerapatan pixel sampai dengan 390 ppi yang membuatnya memiliki tampilan yang tajam dan berkelas.

3. Dapur Pacu

Pada bagian dapur pacunya sendiri kita akan menjumpai Samsung S23 dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2. Perfomannya jelas sangat bagus sebagai chipset kelas atas di tahun ini, terlebih dukungan CPU berkecepatan tinggi memberikan perfoma yang semakin baik.

Pengguna yang suka gaming jelas akan sangat dimanjakan dengan adanya chipset yang ada di ponsel ini. Selanjutnya ponsel ini juga akan memiliki perfoma yang tungguh pada bagian dapur pacu sehingga cocok digunakan bermain game besar.

4. Memori

Harga Samsung S23Untuk memori sendiri bakalan memiliki pilihan RAM 8GB saja. Dengan RAM sebesar itu membuat ponsel ini memiliki perfoma multitasking yang jelas sangat bagus. Sedangkan untuk memori internalnya sendiri bakalan ada memori 128GB dan 256GB.

Pengguna bisa memilih varian memori mana yang akan digunakan. Dimana dengan pilihan memori sebesar itu akan membuat ponsel memiliki perfoma yang semakin baik untuk masalah penyimpanannya.

5. Kamera

Bagian kamera menjadi salah satu nilai lebih yang akan menjadi poin plus. Pasalnya pada bagian belakang bakalan triple kamera yang mempesona dengan lensa utama 50 MP Wide dengan bukakan f/1.8, 24mm serta fitur OIS yang bakalan menyempurnakan kamera tersebut.

Kamera tambahan lainnya adalah 10 MP telephoto serta 12 MP Ultrawide yang menyempurnakan hasil kamera. Selain bagus untuk mengabadikan fotografi yang luar biasa dengan kamera selfi 12 MP dengan lensa wide yang memiliki fitur Dual Pixel PDAF.

Selian mampu mengabadikan moment fotografi dengan baik ponsel ini juga memiliki kemampuan rekam video yang bagus. Dimana kamera belakang mampu merekam video dengan resolusi sampai 4K sedangkan kamera depan sampai dengan Full HD.

6. Fitur

Berbicara menggenai fitur, ponsel ini memang memiliki fitur yang sangat lengkap. Bahkan dari fitur koneksivitasnya sendiri sangat lengkap dengan yang ada di dalamnya seperti sudah adanya fitur NFC yang menyempurnakan ponsel ini.

Selanjutnya pada bagian baterai bakalan ada baterai 4700 mAh yang di rasa sudah cukup besar. Fitur pengisian 45 w bakalan mengisi ponsel yang satu ini sepertinya mengisi daya 65% dalam waktu 30 menit saja.

7. Harga Samsung Galaxy S23

Gambar Samsung S23Dengan spesifikasi yang dibawanya, rasanya ponsel ini memang akan dibandrol dengan harga yang tidak murah. Dimana meneruskan seri flagship Samsung seri S bandrol harganya memang akan berada di angka 10 jutaan untuk varian terendahnya.

  • Harga Samsung Galaxy S23 RAM 8/128GB : Rp 12.999.000
  • Harga Samsung Galaxy S23 RAM 8/256GB : Rp 13.999.000

Bandrol Harga S23 memang tidak murah, namun sebanding dengan spesifikasi yang dibawanya. Nah, kamu bisa memiliki ponsel ini dengan harga yang lebih murah jika mengikuti flash sale untuk mendapatkan diskon potongan harga.

KESIMPULAN

Secara keseluruhan Samsung S23 merupakan ponsel yang sangat kumplit dari segi spesifikasi. Dimana ponsel ini juga akan dibekali dengan perfoma yang handal dikelas ponsel flagship karena mampu menjalankan berbagai hal dengan sempurna.

Samsung Galaxy S23 merupakan ponsel yang cocok untuk pengguna yang menginginkan ponsel dengan perfoma terbaik. Simak juga tutorial menarik menggenai Cara Menemukan HP Samsung yang Hilang pada tutorial sebelumnya dari Projektino.