5 Cara Mengatasi Youtube Buffering Terus dan Lemot di Android

Cara mengatasi Youtube buffering terus bisa dilakukan dengan berbagai macam cara. Namun semuanya kembali lagi ke koneksi internet yang kalian gunakan. Apabila internet lemot maka secara otomatis Youtube akan buffering terus ketika memutar video.

Youtube sendiri merupakan aplikasi berbagai video yang memungkinkan penggunanya untuk mengunggah ataupun hanya sekedar menonton video. Ada beragam jenis konten video yang bisa ditonton lewat Youtube, mulai dari daily vlog, video musik, game, tutorial, hingga film.

Semua video bisa ditonton secara gratis, namun beberapa video akan menampilkan iklan Youtube. Apabila ingin menonton video tanpa iklan maka harus berlangganan Youtube Premium. Biayanya cukup mahal, namun anda bisa mencoba tutorial “Cara Youtube Premium Gratis” pada artikel sebelumnya.

Meskipun sudah berlangganan Youtube Premium, namun masalah Youtube buffering terus dan lemot tetap bisa terjadi. Apabila mengalami masalah ini tidak perlu khawatir. Kami memiliki beberapa trik untuk mengatasi Youtube buffering terus dengan cara yang sangat mudah. Adapun caranya silahkan simak berikut ini.

Tutorial Cara Mengatasi Youtube Buffering Terus

Cara Mengatasi Youtube Buffering Terus

1. Cek Kecepatan Internet

Langkah pertama untuk mengatasi Youtube buffering terus adalah dengan mengecek kecepatan internet. Pastikan koneksi internet yang digunakan stabil dan memiliki kecepatan yang cukup. Paling tidak anda harus menggunakan koneksi internet di atas 2 mbps agar bisa lancar menikmati video Youtube.

Kecepatan internet juga berpengaruh terhadap kualitas video yang diputar. Apabila lemot maka Youtube hanya bisa memutar video beresolusi rendah. Nah untuk mengecek kecepatan internet Android kami sarankan untuk menggunakan aplikasi Speedtest yang bisa anda download secara gratis di Play Store.

Speedtest by Ookla
Speedtest by Ookla
Developer: Ookla
Price: Free

Silahkan kalian download aplikasi di atas, lalu cek koneksi internet yang digunakan. Apabila ternyata lemot maka jangan harap bisa menonton video Youtube dengan lancar. Kami yakin video Youtube akan buffering terus sehingga kurang nyaman saat ditonton.

2. Turunkan Kualitas Video

Cara Mengatasi Youtube Buffering

Nah untuk mengatasi koneksi internet yang lemot saat nonton Youtube, kami sarankan untuk mengatur resolusi video yang ditonton. Youtube menyediakan beragam pilihan resolusi, mulai dari 144p, 240p, 360p, 480p, 720p, 1080p, hingga video 8K. Semakin tinggi resolusi yang dipilih maka kualitas video yang ditonton semakin bagus.

Ada baiknya memilih kualitas video Youtube rendah apabila kecepatan internet sedang lemot. Hal ini sangat penting untuk mengatasi Youtube buffering terus. Nah yang jadi pertanyaan, bagaimanakan cara menurunkan kualitas video Youtube di Android? Untuk mengetahui caranya silahkan simak di bawah ini.

  1. Buka Youtube
  2. Pilih video yang ditonton
  3. Kemudian klik icon tiga titik pada pojok kanan atas video
  4. Selanjutnya ubah kualitas video
  5. Silahkan pilih kualitas video rendah agar Youtube tidak buffering terus

Pilihlah kualitas video rendah seperti 144p, 240p, 360p, atau 480p untuk mengatasi Youtube buffering terus. Namun apabila koneksi internet yang kalian gunakan tergolong cepat maka jangan ragu untuk memilih video berkualitas tinggi agar bisa menikmati video Youtube dengan maksimal.

3. Pakai WiFi dan Ganti Koneksi Internet

Bagi yang koneksi internetnya tidak mendukung untuk menonton video Youtube dengan lancar, maka tidak salahnya mengganti koneksi internet. Kalian bisa mencoba menonton video Youtube lewat WiFi atau ganti operator seluler yang memiliki jaringan internet lebih cepat dan stabil.

Dengan akses internet yang cepat kita bisa mengakses internet dengan lancar. Hal yang sama juga berlaku pada saat menonton video Youtube. Terlebih bagi yang ingin menonton video kualitas tinggi maka wajib menggunakan koneksi internet yang cepat dan stabil.

4. Hapus Cache Youtube

Youtube Buffering Terus

Cara mengatasi Youtube buffering terus di Android selanjutnya adalah dengan menghapus cache. Tujuannya adalah agar history pencarian dan history video yang telah ditonton dapat terhapus sehingga membuat Youtube bekerja lebih cepat.

Metode ini juga bisa mengatasi Youtube yang lemot. Sebab semakin besar cache pada sebuah aplikasi maka bisa memperlambat kinerja aplikasi itu sendiri. Oleh karena itulah kami sarankan untuk menghapus cache secara berkala seperti yang kami sampaikan pada artikel “Cara Menghapus Cache Hp Samsung“.

Kami yakin banyak pengguna hp Android yang belum mengetahui cara menghapus cache Youtube. Oleh karena itulah kami akan memberikan tutorialnya di bawah ini.

  1. Buka aplikasi Youtube
  2. Kemudian klik icon Avatar atau foto profil di pojok kanan atas
  3. Selanjutnya pilih menu Setelan
  4. Kemudian pilihlah menu History dan Privacy
  5. Langkah selanjutnya klik Hapus Histori Tontonan
  6. Selain itu, hapus pula Histori Penelusuran

Setelah cache berhasil dihapus maka Youtube yang lemot bisa teratasi. Kemudian kalian tinggal mencoba menonton video, dan lihat apakah Youtube berjalan lemot atau tidak. Apabila tetap lemot maka bisa mencoba cara lainnya di bawah ini.

5. Menggunakan Youtube Go

YouTube Go
YouTube Go
Developer: Google LLC
Price: To be announced

Solusi selanjutnya adalah menggunakan aplikasi Youtube Go yang dikhususkan untuk pengguna hp Android dengan kuota terbatas dan koneksi internet lambat. Melalui aplikasi ini kita bisa memutar video tanpa buffering sehingga bisa menonton video dengan lancar.

Youtube Go tetap bisa digunakan untuk download dan nonton video favorit sehingga anda tetap bisa menikmati beragam video dengan lancar. Selain itu, tersedia pula fitur kontrol penggunaan kuota dan penyimpanan di perangkat yang notabennya tidak dimiliki aplikasi Youtube standar.

Nah itulah beragam cara mengatasi Youtube buffering terus dan lemot yang bisa kalian coba di semua tipe dan merk hp Android seperti Samsung, Oppo, Realme, Vivo, dll. Silahkan kalian mencobanya sendiri dan simak pula artikel sebelumnya mengenai Cara Screenshot Hp Advan dan beragam artikel bermanfaat lainnya.